Potensi Desa


Potensi Fisik dan Non Fisik Yang Mempengaruhi Perkembangan Desa

Pola Keruangan Desa

= – = – =

Daerah, penduduk dan tata kehidupan merupakan unsur desa yang merupakan kesatuan hidup (living unit). Adanya daerah yang menjadi tempat tinggal bagi penduduknya menyediakan berbagai kemungkinan untuk kelangsungan hidup manusia. Penduduk sendiri menggunakan kemungkinan-kemungkinan yang disediakan oleh daerah untuk kelangsungan hidupnya. Sedangkan tata kehidup yang baik akan memberikan jaminan akan ketentraman dan keserasian kehidupan bersama-sama di desa.

Maju mundurnya dan berkembangnya suatu desa akan dipengaruhi oleh ketiga unsur di atas. Daerah, penduduk dan wilayah saling mendukung satu sama lain dalam pengaruhnya terhadap tingkat kemajuan atau perkembangan suatu desa.

Unsur-unsur desa merupakan kekuasaan desa atau potensi desa. Potensi desa adalah berbagai sumber alam (fisik) dan sumber manusia (non fisik) yang tersimpan dan terdapat di suatu desa, dan diharapkan kemanfaatannya bagi kelangsungan dan perkembangan desa.

Adapun yang termasuk ke dalam potensi desa antara lain sebagai berikut. :

A. Potensi Fisik Desa

  • Wilayah, merupakan potensi desa yang berkaitan dengan letak desa, luas desa, bentuk desa dan batas-batas wilayahnya.

  • Tanah, tanah yang subur merupakan potensi utama desa. Tanah dapat berupa sawah, tegal, atau pekarangan. Peduduk desa mengelola dan memanfaatkan tanah  sebagai lahan pertanian untuk mencukupi kebutuhannya sendiri. Sementara  hasil pertanian yang berlebih memungkinkan dapat dijual ke kota. Orang kota membutuhkan hasil pertanian dari desa. Sebaliknya, orang desa membutuhkan hasil produk industri dari kota. Hubungan desa dan kota yang saling membutuhkan menyebabkan terjadinya hubungan timbal balik antara desa dan kota.
  • Air, melimpah ruahnya sumber air, selain dimanfaatkan untuk keperluan sehari-hari juga dimanfaatkan untuk keperluan irigasi dan industri air minum. Contoh sumber air yang dimanfaatkan untuk industri: mata air Sigedang di Jawa Barat, Cokro di Klaten Jawa Tengah, dan Pandaan di Jawa Timur. Sumber air lain yang mengandung mineral atau sumber air panas sangat menguntungkan desa, selain bermanfaat bagi penduduk setempat, juga dapat dijadikan objek wisata alam. Contoh: sumber air panas Bayanan Sragen dan sumber air panas Ciater Bandung
  • Ternak, Potensi fauna berupa hewan ternak, antara lain ternak besar, ternak kecil, dan unggas. Kegiatan peternakan menghasilkan daging, telur, dan susu. Hasil pertanian dan peternakan dapat menarik penduduk lain untuk melakukan kegiatan perdagangan dengan membeli barangbarang hasil pertanian dan peternakan. Hal ini tentunya dapat mendorong kemajuan dan perkembangan desa tersebut.
  • Iklim, iklim sangat memengaruhi aktivitas penduduk desa yang pada umumnya bermata pencaharian petani. Kegiatan petani untuk menentukan jenis tanaman sangat bergantung pada iklim. Iklim sejuk, dingin, dan curah hujan cukup sangat mendukung kehidupan penduduk desa dalam meningkatkan hasil pertanian. Hal ini akan memengaruhi kemajuan desa tersebut.

.

B. Potensi Non Fisik Desa

  • Masyarakat Desa, penduduk desa merupakan potensi bagi desa itu sendiri. Penduduk desa akan mengolah potensi sumber daya yang dimiliki desanya. Suatu wilayah desa yang mempunyai jumlah penduduk banyak dengan berbagai keterampilan akan memberikan sumbangan bagi pendapatan desa tersebut.

  • Lembaga-lembaga Sosial, lembaga sosial desa, seperti pendidikan, adat, koperasi, dan lembaga lainnya dapat memberikan bantuan dan mendukung kegiatan penduduk desa.

  • Aparatur dan Pamong Desa, aparatur yang jujur, disiplin, dan kreatif merupakan motor penggerak pembangunan di desa. Dengan Undang-Undang No. 5 Tahun 1979 akan terwujud penyelenggaraan pemerintah desa yang tertib, berdaya guna, dan berhasil guna dalam mengelola pembangunan.

Potensi yang dimiliki suatu desa dapat mempengaruhi perkembangan desa tersebut. Semakin tinggi potensi desa makan akan semakin cepat dalam mengembangkan tingkat

= – = – =

Untuk memahami artikel di atas dalam bentuk presentasi video dapat anda klik icon menuju link Youtube berikut ini.

= – = – =

Terimakasih atas kunjungannya.

Mohon kritik dan sarannya

Selamat belajar. Semoga bermanfaat.

2 thoughts on “Potensi Desa

  1. Febrian Ahmad Fauzi

    Materinya lengkap dan mudah untuk dipelajari,kita pun belajar menjadi senang dan aktif karena pola penyajian materi yang muda untuk dipahami.👍👍👍

Komentar ditutup.